Batam – Portal Langit. Terhitung 3 hari, sejak Selasa 5 April 2022 sampai dengan Kamis 7 April 2022 bertepatan dengan 3 – 5 Ramadhan 1443 H. SPMAA Batam posgiat Air Raja mendapatkan amanah untuk mengisi sekaligus ikut dalam kepanitiaan agenda pesantren kilat SMAN 6 Batam di Pulau Air Raja.

Diantara kegiatan yang dilaksanakan adalah tadarus bersama, sholat Duha berjama’ah, penyampaian materi yang berbeda selama tiga hari dan review oleh peserta pesantren kilat.

Hari pertama dengan materi Aqidah/Tauhid yang dinarasumberi oleh ustadz Ali Yusuf dengan materi MENGENAL ALLAH SECARA MENDEKAT DAN MENDASAR. Selanjutnya di hari kedua dengan materi Fiqih Ibadah yang dibawakan oleh ustadz Askhabul Yamin, tanya jawab seputar fiqih ibadah berlangsung lalu diakhiri dengan permainan. Di hari terakhir, diisi oleh mbak Daffa Salamah Muchtar dengan materi Tarikh Islam, yaitu mengenai kisah Alexander Zulkarnain dan kisah Umat Nabi Luth sebagai bekal mindset dan ideologi yang lurus bagi remaja untuk menyikapi arus zaman dan membentengi diri dari kerajaan syetan.

Agenda berlangsung di setiap jam 07.00 WIB – 10.15 WIB, dan diikuti oleh siswa dan siswi SMAN 6 Batam, serta dihadiri oleh guru-guru dan tim SPMAA Posgiat Air Raja. Kepala sekolah SMAN 6 Batam selaku pembina acara yang meminta secara langsung SPMAA untuk mengisi tiap materi, menyampaikan rasa terimakasih dan apresiasi pada Yayasan SPMAA Batam karena telah berpartisipasi dalam kegiatan pesantren kilat.

“Materinya mudah dipahami, terus gak ngebosenin.” ujar Mega, satu diantara siswa SMAN 6 Batam peserta pesantren kilat.

Para Guru pun ikut bersyukur dan berterimakasih kepada SPMAA yang telah mengisi kegiatan pesantren kilat, “Kami berharap kerja sama SMAN 6 dan SPMAA bisa berjalan lama dan membawa kebaikan kedepannya.” tutur Ria, staff bidang Tata Usaha SMAN 6 Batam. ( daff)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *