Lamongan-Portalangit. Outbound penguatan karakter siswa MTS Negeri Sunan Ampel Lamongan, Yayasan Pondok Pesantren SPMAA Lamongan menjadi Pembina Kegiatan tersebut.

Outbound tersebut dilaksanakan pada  Sabtu, 18 Desember 2021 tepatnya di Bumi Perkemahan Moronyamplung, Ds. Moronyamplung, Kec. Kembangbahu, Kab. Lamongan.

Sementara dari pihak sekolah MTS Negeri Sunan Ampel  menginginkan siswa-siswanya di bimbing oleh pihak Yayasan SPMAA untuk penguatan karakter kepribadian siswa.

Dalam kegiatan outbound tersebut diikuti oleh 99 peserta  dari MTS Negeri Sunan Ampel.

Selanjutnya dalam kegiatan outbound ini dikemas dengan berbagai macam permainan yang dapat menumbuhkan karakter pada anak didik lewat bermain, diantaranya permainan menjaga air didalam wadah yang terguncang agar tidak tumpah.

“Kami mendapatkan pelajaran bekerja sama, saling membantu, kompak, saling mendukung, saling memberi arahan, tidak mementingkan diri sendiri,” ungkap Nur salah satu siswa MTS Negeri Sunan Ampel.

Selain itu, para siswa juga mengikuti permainan flayingfox, merayap jaringan laba-laba, dan merayap diatas tali tambang.

“Anak-anak sangat senang sekali, karena sudah 2 tahun tidak ada kegiatan seperti ini, Alhamdulillah senang sekali,” tutur Hanik salah satu guru MTS Negeri Sunan Ampel.

(Ima)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *