Pulau Bintan, Portal langit – Dalam memperingati Tahun Baru Islam 1444 Hijriah, SPMAA Batam  turut berpartisipasi dalam kepanitiaan peringatan Tahun Baru Islam di daerah Pulau Air Raja. 

Warga Air Raja menyambut baik dan antusias dengan tergelarnya acara tersebut.

Lebih dari seratus lima puluh warga turut berpartisipasi dalam acara memperingati Tahun Baru Islam 1444 Hijriah di balai Kelurahan Pulau Air Raja. Kegiatan ini tepatnya di laksanakan pada tanggal 2 Agustus 2022 lalu.

 Kegiatan peringatan Tahun Baru Islam di Pulau Air Raja tersebut merupakan kegiatan agenda rutin tiap pergantian tahun Hijriah. Adapun acara demi acara meliputi sambutan sambutan, tampilan kompang Sholawatan, tahlil bersama, tausiyah dan di akhiri dengan doa.

Acara ini mengusung tema “Mari satukan langkah dan kuatkan niat untuk memperbaiki diri, menjadi pribadi yang lebih baik dalam membangun negeri”.

Adapun pihak yang terkait meliputi tim SPMAA Batam, pihak lurah dan staff jajaranya, PHBI dan para tenaga pengajar  dan warga Air Raja. Acara berlangsung dengan lancar hingga usai. Kedepanya diharapkan SPMAA Batam di Pulau Air Raja dapat selalu menebarkan manfaat untuk masyarakat dan lingkungan sekitar.

IL

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *