Lombok Barat – Portal Langit.  Yayasan SPMAA Lombok Barat  pada hari Jumat tanggal 16 April yang lalu menerima kunjungan dari Kapolsek Lembar beserta staff.  Rombongan yang datang pada jam 09.00 WITA ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Lembar Ipda Boy Ari Purnomo

Yayasan SPMAA yang beralamatkan di Dusun Batu Rimpang Utara RT 2, Desa Jembatan Kembar Kecamatan Lembar Kabupaten Lombok Barat ini sudah berdiri sejak tahun 2015.  Program unggulan yang menjadi daya pikat Yayasan SPMAA Lombok Barat ini adalah Bank Sampah yang akhirnya mengantarkan Desa Jembatan Kembar sebagi juara kedua Lomba Desa Sehat di Kecamatan Lembar.

Dalam Kunjungan ini Kapolsek Lembar Ipda Boy Ari Purnomo menyerahkan bantuan dari ibu Kapolda Nusa Tenggara Barat  berupa seperangakat fasilitas alat cuci tangan.  Dalam sambutannya Kaposek meyampaikan upaya pihak kepolisian  mengajak mulai dari anak-anak untuk membiasakan diri mencuci tangan.  Hal ini terkait dengan pandemic yang masih melanda Indonesia dan negara-negara di dunia. “Saya tidak bosan  selalu mengingatkan anak-anak supaya disiplin dalam penerapan protocol keehatan.  Yang paling utama menggunakan masker, mencuci tangan dan menjaga jarak.  Sehingga anak-anak ini nanti yang mengingatkan para orang tua dan kakak-kakak mereka dalam penerapan protocol Kesehatan “  tutur kapolsek dalam sambutan pidatonya.

Selanjutnya  Kapolsek berserta jajarannya sangat berharap  selalu bisa bekerja sama dengan Yayasan SPMAA Lombok Barat untuk mengedukasi masyarakat terkait protocol Kesehatan covis -19 ini.

Sementara itu pada hari yang sama Yayasan SPMAA Lombok Barat bekerja sama dengan Kapolsek Lembar mengadakan kegiatan bagi-bagi takjil gratis.  Pembagian takjil gratis ini dilakukan di depan kantor Polsek lembar.

50 bungkus kolak support dari Kapolsek dan 100 bungkus sup jagung support dari Yayasan SPMAA Lombok Barat dibagikan kepada pengendara yang lewat di depan kantor Polsek Lembar secara gratis, (eRHa)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *