Magetan-Portalangit. Jambore relawan penanggulangan bencana provinsi Jawa Timur tahun 2023 telah selesai diselenggarakan pada Jum’at, 22 September 2023 hingga Minggu, 24 September 2023.

Kegiatan ini diselenggarakan oleh Badan Penanggulangan Bencana (BPBD) Provinsi Jawa Timur di Lapangan Nguntoronadi, Kecamatan Nguntoronadi, Kabupaten Magetan, Jawa Timur.

Hj. Khofifiah Indar Parawansa, Gubernur Jawa Timur, anggota Komisi 8 DPR RI Ina Amania, Sekda Prov Jatim Adi Karyono, Aks M.AP, Anggota Komisi E DPRD Jatim, Direktur Kesiapsiagaan BNPB RI, Bupati Magetan Dr. Drs. H. Soeprapto.

Ketua Tim Penggerak PKK Kab. Magetan, Wakil Bupati Magetan Hj. Narik Sumantri, M.Pd, Anggota Forkopimda, Asisten dan Staf Ahli Gubernur Jatim, Kalaksa BPBD Jatim, Kepala OPD dilingkup pemerintah Provinsi Jatim, Pimpinan BUMD se-Jatim, Kepala BPBD Kab/ Kota Se-Jatim, Kepala OPD dilungkup pemerintah Kabupaten Magetan secara langsung mengahadiri jambore ini.

Diketahui kegiatan ini diikuti oleh Seluruh Relawan Se-Jawa Timur serta masyarakat Nguntoronadi. Total Peserta pada kegiatan Jambore Relawan Penanggulangan Bencana ini dikuit oleh 1250 orang dari 164 organisasi.

Dalam kesempatan ini, Gubernur Khofifah juga mengapresiasi seluruh relawan di Jawa Timur yang rela menolong ketika saudara setanah air mengalami musibah.

“Nafas kita semua adalah nafas gotong royong.  Para relawan Jawa Timur selalu saling tolong-menolong, saling ingin memberikan solusi terbaik bagi saudara kita yang tertimpa musibah. Maka hari ini saya mewakili masyarakat Jawa Timur menyampaikan terima kasih atas seluruh dedikasi yang luar biasa dari para relawan,” tegasnya.

SANTANA SPMAA merupakan satu di antara peserta dalam kegiatan jambore relawan penanggulangan bencana provinsi Jawa Timur tahun 2023. Dengan mengirim sebanyak 21 orang perwakilan dari setiap relawan SANTANA yang mengabdi di daerah cabang SPMAA.

Masing-masing 10 relawan dari SANTANA Ngawi, 1 relawan SANTANA Magetan, 3 relawan SANTANA Madiun, 1 relawan SANTANA Nganjuk, 1 relawan SANTANA Malang, 1 relawan SANTANA Pasuruan, 1 relawan SANTANA Surabaya, 1 relawan SANTANA Trenggalek, 1 relawan SANTANA Jombang, dan 1 relawan SANTANA dari Lamongan.

“Terima kasih atas dedikasi panjenengan, kita belajar dan memberikan ilmu pengetahuan yang kita miliki. Ilmu yang kita berikan bisa ditularkan itu sangat bagus karena menjadi kenangan seumur hidup tertinggal dihati kita.” tutur Kalaksa BPBD Jatim Gatot Soebroto, S.E, M. PSDM.

Kedepan kami ingin semua yang hadir disini bisa bergabung dalam satu desk relawan.” tambahnya.

Sebagai upaya meningkatkan kapasitas, solidaritas serta kinerja para relawan terhadap kesiapsiagaan bencana, jambore tidak sekedar bentuk penghargaan pemerintah tetapi sebagai wadah semangat kerelawanan masyarakat dan semua pihak untuk terlibat membantu dalam menjawab tantangan bencana yang sering terjadi di Jawa Timur.

Adapun Launching Logo dan Kick Off Rangkaian Kegiatan Hari Jadi Ke-78 Provinsi Jawa Timur telah dilakukan di tempat Jambore Relawan Penanggulangan Bencana di Magetan, Sabtu, 23 September 2023 malam.

Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur Adi Karyono A.Ks, M.AP selaku ketua panitia Peringata Hari Jadi Ke-78 Provinsi Jawa Timur mengatakan, sesuai UU Nomor 12 tahun 2023 Hari Jadi Provinsi Jawa Timur jatuh pada 12 Oktober, dimulai hari ini (23/9/2023) pada Jambore Relawan Penanggulangan Bencana, dengan mengusung tema “Jatim Bangkit, Terus Melaju” merefleksikan semangat dan tekad pembangunan jatim disegala aspek selain itu, segala kegiatan peringatan Hari Jadi ke-78 Jatim ini berkonsep melibatkan masyarakat sehingga berdampak langsung kepada masyarakat.

Terdapat 3 kegaitan wajib serta 20 rangkaian kegiatan lainnya yang akan digelar mulai dari Jambore Relawan Kemanusiaan, Upacara , Ziarah dan Tabur Bunga kepada Gubernur sebelumnya yang telah wafat, Pesta Rakyat, Jatim Festival, Fun Bike, Pagelaran Wayang Kulit, Jalan Sehat, Festival Budaya, Karapan Sapi, Jatim Bersholawat, Is Java Fashion Harmoni, Gerak Jalan Unjuk Suro dan puluhan kegiatan lainnya.

Selain itu pada kegiatan ini dilaksankan penyerahan simbolis 1 unit mobil opersional lapangan dari direktur Kepatuhan PT. Bank Jatim Tbk kepada Kalaksa BPBD Provinsi Jatim, Penyerahan bibit kepada 9 kepala desa yang ada di kecamatan Nguntoronadi setiap desa diberi 5 jenis tanaman yakni, nangka, durian, kelengkeng, alpukat  dan rambutan dengan jumlah total 2425 tanaman.

“Jambore ini menambah wawasan dan ilmu kebencanaan dan menambah relasi sesama relawan.” ungkap Saffril perwakilan relawan SANTANA SPMAA Trenggalek.

(Ima)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *