Tuban-Portalangit. TPQ Ruhullah, lembaga pendidikan Al-Quran  dibawah naungan Yayasan SPMAA cabang Tuhan mengadakan kegiatan pekan Ramadhan (peramah) pada Jumat, 29 Maret 2024.

Kegiatan bertempat di masjid Ruhullah SPMAA Tuban, Ds.Jarorejo, RT.01, RW.03, Kec.Kerek, Kab.Tuban, Jawa Timur.

Peramah dimulai pukul 05.30 WIB, pukul 07.00 WIB jalan- jalan study syukur  bertafakur dan senam.

Kemudian dilanjut materi “puasa” oleh para ustadzah. Pukul 16.00 WIB para santri dengan didampingi oleh ustadzah melakukan pembagian takjil.

Diikuti oleh 35 orang yang terdiri dari santri, ustadzah, dan wali santri TPQ Ruhullah SPMAA Tuban.

“kegiatan ini merupakan giat untuk menambah giat para santri TPQ khususnya dalam hal menjalankan delapan rukun santri.”tutur Indah Kumala, ustadzah TPQ Ruhullah.

Para santri tuntas membagikan sebanyak 70 bungkus paket takjil gratis ke rumah-rumah warga sekitar.

“Alhamdulillah baik para wali santri mendukung sepenuhnya dan para santri enjoy dalam mengikuti kegiatan ini.”jelas Indah Kumala.

Acara dilanjut dengan buka puasa bersama para santri, ustadzah, dan wali santri TPQ Ruhullah, dan mengikuti sholat maghrib dan isya berjamaah. Serta dilanjut dengan pengajian umum hari jumat bersama jamaah SPMAA cabang Tuban.

(Ima)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *