Lamongan-Portalangit. Guna meningkatkan wawasan dan keahlian siswa, Madrasah Tsanawiyah Al-Mubarokah (Makkah) dan Madrasah Aliyah Ruhul Amin (Mara) bekerja sama dengan PT. Brahmana Ksatria Vitosari pada Sabtu, 05 Agustus 2023 mengadakan intensive class barista.
Pelatihan menyajikan minuman berbasis espresso ini di fasilitatori secara langsung oleh Henry (Chef barista PT. Brahmana Ksatria Vitosari) dengan didampingi oleh Sugeng Edi Pranyoto, dan Dwi Desita.
Kegiatan ini diikuti sebanyak 31 siswa Makkah dan Mara di gedung Madrasah Aliyah Ruhul Amin.
Pelatihan diawali dengan pengenalan peralatan kepada peserta, penjelasan mengenai cara peracikan kopi dengan tampilan berkelas dan mewah.
Beberapa teknik meracik kopi ala barista di antaranya; Aeropress, Vietnam Drip, Espresso, Drip Method, dan French Press.
Dengan adanya pelatihan ini diharapkan siswa dapat meningkatkan potensi diri sehingga dapat menyalurkan minat dan bakat dalam hal positif.
“Adanya pelatihan ini diharapkan dapat meningkatkan potensi keahlian siswa dan santri SPMAA yang kemudian dikembangkan menjadi UMKM pesantren,” tutur Henry.
Setelah kegiatan intensive class barista, chef Henry beserta rombongannya didampingi oleh guru dan TPU (Tenaga Penyayang Umat) untuk berkeliling komplek madrasah dan asrama Ponpes SPMAA Lamongan yang merupakan tempat pendidikan karakter para siswa Makkah dan Mara.
Chef Henry memberikan apresiasi terhadap program-program Yayasan SPMAA Lamongan, ia melihat pendidikan yang ditanamkan kepada santri SPMAA sangat jarang ditemukan.
Ia mengakui banyak ilmu yang didapatkan setelah berkeliling komplek asrama Ponpes SPMAA Lamongan ini.
“Saat berkeliling komplek SPMAA saya mendapat banyak pelajaran disana saya melihat para santri muda namun mau merawat lansia yang bukan keluarganya. Saya sangat mengapresiasi disini tidak hanya kalangan muda namun juga kalangan lansia juga ada.” Kata Henry.
‘saya akui pondok pesantren ini sangat banyak memberikan pelajaran, saya harus banyak belajar, dan saya harap dapat berkunjung silaturahmi lagi.” ungkap Henry.
(Ima)