Lamongan-Portalangit.Madrasah Tsanawiyah Al-Mubarokah dibawah naungan Yayasan Ponpes SPMAA Lamongan ikut serta dalam perlombaan Pekan Olahraga dan Seni (PORSENI) MTs tingkat KKM wilayah 1 Lamongan yang diadakan oleh Kemenag Kabupaten Lamongan.
Kegiatan tersebut digelar pada Kamis, 09 Februari 2023 hingga Senin, 13 februari 2023 berlokasi di Stadion Surajaya Lamongan. Hal ini menjadi ajang untuk mengembangkan potensi di bidang olahraga dan seni para siswa sekaligus sebagai instrument guna mengukur kompetensi dan mutu madrasah.
Sesuai jadwal yang ditentukan pada Kamis, 09 Februari 2023 terdapat lima macam perlombaan di cabang olahraga atlentik yaitu; Lari 100 Meter, Lari 400 Meter,Lari 3 Kilometer, Lompat Jauh, dan Tolak Peluru.
Diketahui MTs Al-Mubarokah mengirimkan siswa putra dan putri untuk mewakili madrasah dimasing-masing perlombaan tersebut, diantaranya;
- Lomba Lari 100 Meter; Elsya Fitri aulia dan Umar Syaiful Haq.
- Lomba Lari 400 Meter; Elvisa Kusniawati dan Tomi Wijayanto.
- Lomba Lari 3 Kilometer; Juli Lindawati dan Subhan Alwi Ufnia.
- Lomba Lompat Jauh; Putu Ayu Sintya sari dan Abas A Furu.
- Lomba Tolak Peluru; Wiwiti Hijriyana Haqqo dan Dhimas Ramandani.
Nampak para peserta sangat antusias dan bersemangat dalam mengikuti perlombaan dengan harapan dapat mewakili madrasah sebagai penyandang kejuaraan dalam kegiatan PORSENI tahun 2023 ini.
Usaha yang tidak menghianati hasil, sebanyak tiga siswa delegasi MTs Al-Mubarokah berhasil meraih medali kejuaran yakni, Subhan Alwi Ufnia (juara 1 lomba lari 3 Km putra), Juli Lindawati (juara 2 lomba lari 3 Km putri), dan Putu Ayu Sintya Sari (juara 2 lomba lompat jauh putri).
“Kami sangat bersyukur atas hasil yang diraih oleh siswa-siswi MTs Al-Mubarokah,dan harapan kedepan adalah jika ada kegiatan perlombaan, kami berharap para siswa-siswi mendapatkan hasil yang lebih baik lagi.” Kata Gus World Arbitrator, S.Pd. Kepala MTs Al-Mubarokah Lamongan.
‘prestasi yang diraih demi membanggakan almamater sekaligus membahagiakan orang tua wali yang ada di rumah, dan kami memohon doa, dukungan serta support, karena aka nada perlombaan lagi selanjutnya.” Tambahnya.