Serang, Portal Langit – SPMAA Serang yang beralamtkan di RT 3 RW 4 Kampung Banjar Sari, Desa Cikande Kec Cikande Kab Serang Prov.Banten membuka sarana rumah baca untuk anak anak di sekitar wilayah SPMAA Serang.
Bermula dari kerja sama dengan Rumah Dunia yang lebih dulu dikenal sebagai organisasi sarana literasi di Indonesia, salah satu personil TPU SPMAA Serang mengunjungi rumah dunia tersebut guna membahas rencana program program kegiatan yang ada di SPMAA Serang, satu diantaranya “Rumah Baca SPMAA”. Dan akhirnya Rumah Baca ini mulai di buka pada hari Ahad 28 November 2021 dengan modal satu kardus buku sumabangan dari Rumah Dunia.
Anak anak sekitar menyambut riang sarana rumah baca tersebut disela waktu senggang bermain. Sambil membaca dan belajar bersama, mereka dapat saling berbagi cerita satu sama lain. Untuk saat ini sebanyak 33 anak sudah bergabung di Rumah Baca SPMAA Serang.
“Ketika kami Kembali, kami langsung di sambut anak2 yang sudah menunggu kami dari siang untuk baca baca. Walaupun belum diatur untuk kegiatan pastinya, sementara ini kami ajak anak anak memabaca dulu sambil Belajar juga.” Ucap Pandu TPU yang bertugas di daerah tersebut.
“Rencana akan kami adakan seminggu sekali pada hari Ahad. Kami ajak mereka baca, tulis, hitung, dan juga mendongeng. Untuk hari hari biasa kami bebaskan mereka membaca pas di jam mereka tidak ada kegiatan seperti sekolah ngaji dll.” Tambahna dengan penuh semangat.(IL)